Oleh: Humas Informasi Posted: 18 April 2018

STIKES DORONG SOFT SKILL MAHASISWA DENGAN WORKSHOP PKM

Sebagai upaya meningkatkan kemampuan dan kemauan mahasiswa dalam penyusunan proposal Program Kreatifitas Mahasiswa (PKM) STIKES menyelenggarakan workshop PKM yg diselenggarakan di Auditorium Kampus Ambokembang dengan diikuti tidak kurang dari 170 mahasiswa dari semua prodi.

Dalam kata sambutannya ketua STIKES Dr. Nur Izzah, SKp, Mkes. berharap dalam workshop ini dihasilkan proposal PKM yang baik dari sisi kualitas dan cukup banyak yang lolos dari sisi kuantitas. 

"Menyusun proposal PKM merupakan pengembangan soft skill yang memang tidak didapatkan dikelas namun dikembangkan oleh mahasiswa sendiri dgn mengikuti kegiatan seperti PKM ini" imbuhnya

Workshop menghadirkan dua pembicara Dafit Arifianto, MKep, Sp.KMB (waka 3) dan  Nuniek NF, MKep, Sp.KMB ketua LPPM STIKES Muhammadiyah pekajangan.

 

Kutipan Al-Quran :

“Dan perintahkanlah kepada keluargamu mendirikan shalat dan bersabarlah kamu dalam mengerjakannya. Kami tidak meminta rezki kepadamu, kamilah yang memberi rezki kepadamu. dan akibat (yang baik) itu adalah bagi orang yang bertakwa” (QS. Thaha : 132)

Berita Lain