Pelatihan Penanggulangan Gawat Darurat 2012

PPGD tahun 2012

 Rabu, 14 Maret 2012. Aula kampus 2 STIKES Muhammadiyah Pekajangan kembali ramai didatangi oleh mahasiswa DIII Keperawatan STIKES Muhammadiyah Pekajangan serta dosen dan karyawan juga umum yang hendak mengikuti pembukaan kegiatan PPGD atau Pelatihan Penanggulangan Gawat Darurat yang bekerjasama dengan EMS 119 Jakarta.

 Acara yang dibuka oleh bapak Moh. Arifin, M.Kep, selaku ketua STIKES Muhammadiyah Pekajangan ini, diikuti oleh 114 peserta baik dari mahasiswa ataupun umum.

Berbeda dengan tahun sebelumnya, dimana penyelenggaraan PPGD atau Pelatihan Penanggulangan Gawat Darurat dilaksanakan setelah wisuda, tahun ini PPGD dilaksanakan sebelum wisuda. Menurut keterangan Bapak M. Arifin, M.Kep, hal ini dikarenakan pelatihan PPGD kemudian dimasukan ke dalam kurikulum, yakni mata kuliah kegawatdaruratan. Hal senada juga diungkapkan oleh Ibu Nuniek Fajriyah, S.Kp. M.Kep. Sp.KMB selaku ketua prodi DIII Keperawatan.

 

Dr. Nur Abadi, MM. selaku direktur EMS 119 Jakarta sekaligus Direktur RS Pasar Rebo Jakarta dalam sambutannya juga menjelaskan bahwa Pelatihan Penanggulangan Gawat Darurat ini akan meliputi teori dan praktik. Teori didapatkan mahasiswa selama dua hari pertama, selanjutnya akan dilaksanakan praktik kegawatdaruratan seperti RJP, Penanggulangan bencana, patah tulang, kecelakaan dan lain-lain. 

 

 Demi mencapai hasil dan peningkatan kemampuan mahasiswa yang optimal, dalam kegiatan PPGD ini juga dilakukan ujian pada hari Jumat dan Sabtu. Hal ini sebagai bahan indikator apakah kemampuan mahasiswa meningkat atau tidak setelah mengikuti pelatihan. Kegiatan terakhir, juga diakukan simulasi bencana yang direncanakan akan dilaksanakan pada hari minggu, 18 maret 2012. 

 

 

Kutipan Al-Quran :

"Dan barang -siapa yang bertakwa kepada Allah, niscaya Allah menjadikan baginya kemudahan dalam urusannya. (Q.S At-Talaq: 4)"

Berita Lain