DUKUNG PENURUNAN ANGKA KEMATIAN IBU DAN BAYI, PRODI D III KEBIDANAN ADAKAN PELATIHAN PPGDON

Sebanyak 60 tenaga bidan   yang berasal dari bebagai kota dijawa tengah mengikuti dengan antusias p eltihan penanganan kegawatdaruratan genekologi dan neonatus ( PPGDON ) yang diselenggarakan oleh Program studi D III Kebidanan STIKES Muhammadiyah Pekajangan Februari lalu.
 

Menurut Ketua Panitia Rini K, M.Keb yan juga Kaprodi D III Kebidanan, pelatihan ini bertujuan meningkatkan kekmampuan bidan dalam penaganan kegawatdaruratan ginekologi dan neonatus yang meruapakan komponen penting dalam menekan angka kematan ibu dan bayi lahir yang saat ini an masih cukup tinggi di tanah air.
Seperti diketahui,  Angka Kematian Ibu (AKI) di Indonesia  masih tinggi. Angka kematian ini berkaitan dengan kehamilan, persalinan, dan nifas. Bukan karena sebab lain. Berdasarkan Survei Demografi dan Kesehatan Indonesia (SDKI) tahun 2012, AKI sebesar 359 per 100.000 kelahiran hidup. Sementara target AKI di tahun 2015 adalah 102 kematian per 100.000 kelahiran hidup. Jadi, target angka ini masih jauh dari yang harus dicapai.

AKI sebesar 359 ini, 82 persennya terjadi pada persalinan ibu berusia muda, 14-20 tahun.  Ada berbagai penyebab kematian ibu. Menurut laporan rutin Pemantauan Wilayah Setempat (PWS) tahun 2007, penyebab langsung kematian ibu adalah perdarahan (39%), keracunan kehamilan (20%), infeksi (7%) dan lain-lain (33%). Kondisi tersebut ditunjang pula dengan keadaan sosial ekonomi sebagian masyarakat yang masih berada digaris kemiskinan, fasilitas kesehatan dan tenaga kesehatan yang belum tersebar secara merata tenaga kesehatan di seluruh wilayah Indonesia. Pelatihan ini meruapakan salah satu bagaian dalamupa penurunan AKI.


Tidak hanya alumni tapi dari bidan bidan dari luar alumni  yang sudah  bekerja, baik dari rumah sakit,  rumah sakit ibu anak, puskesmas, rumah bersalin ikut dalam kegiatan yang bekerjasama dengan EMS 1999 Jakarta ini. Selama 5 hari kegiatan, metode yang digunakan tidak hanya review teori namu juga demonstrasi, skill lab, dan diakhiri dengan simulasi.
“Dalam semester ini kami sudah adakan kegiatan pelatihan PPGDON ini 2 kali karena banyaknya animo dari tenaga bidan yang ada, kita berharap kedepan dapat dilaksanakan lagi dengan kualaitas yang lebih baik” imbuhnya.

Kutipan Al-Quran :

“Dan perintahkanlah kepada keluargamu mendirikan shalat dan bersabarlah kamu dalam mengerjakannya. Kami tidak meminta rezki kepadamu, kamilah yang memberi rezki kepadamu. dan akibat (yang baik) itu adalah bagi orang yang bertakwa” (QS. Thaha : 132)

Berita Lain